Maskot itu dinilai selaras dengan semangat para atlet untuk meraih prestasi.
Maskot Si Ulung memegang obor sebagai lambang semangat yang berkobar.
Menggunakan jaket sporty berwarna merah sebagai lambang keberanian dalam berjuang dan berkompetisi.
Memakai kaus bergaris hijau dan putih menggambarkan alam Bondowoso yang subur dan terjaga keberaniannya.
Hal ini juga erat kaitannya dengan sebutan Bondowoso The Highland Paradise.
Berikut ini jadwal pertandingan dan venue Porprov Jatim 2022 yang digelar di Kabupaten Bondowoso.
- Tinju, 25 Juni - 2 Juli 2022, di alun-alun Raden Bagus Asra (RBA) Ki Ronggo, Bondowoso
- Catur, 25 Juni - 1 Juli 2022 di Aula Hotel Palm di Jalan A Yani Bondowoso
- Menembak, 25 Juni - 3 Juli 2022 di Lapangan Tembak Perbakin, Jalan Ki Mangunsarkoro, Eks PTPM Kebon Kertoasri, Bondowoso
- Panahan, 25 Juni - 1 Juli 2022 di Stadion Magenda, Jalan Rantam Bondowoso
- Taekwondo, 26 - 29 Juni 2022 di Gedung EDC. Univ Jember Kampus Bondowoso, Jalan Diponegoro
- Karate, 30 Juni - 2 Juli 2022 di Gedung EDC. Univ Jember Kampus Bondowoso, Jalan Diponegoro
- Tenis Meja, 27 Juni - 2 Juli 2022. Bertempat di GOR Pelita Jalan Let. Sutarman, Bondowoso.
***
Artikel Terkait
Sah!! Gubernur Ganjar Tandatangani SK Penyelenggaraan Porprov Jateng, Digelar di Pati Raya September 2023
Porprov Jatim 2022 Digelar di Empat Kabupaten, 25 Juni hingga 3 Juli 2022
Daftar Cabang Olahraga Porprov Jatim 2022 yang Dipertandingkan di Kabupaten Lumajang
Maskot Porprov Jatim 2022 Dilaunching Gubernur : Ada Lima Maskot
Daftar Cabor dan Venue Serta Jadwal Pertandingan Porprov Jatim 2022 di Kabupaten Jember