KUDUS,suaramerdeka-muria.com – Tak hanya fokus mengembangkan olahraga dan seni pencak silat, Pagar Nusa telah berhasil mengadopsi penggunaan teknologi pada setiap kejuaraan.
Bahkan penggunaan digital scoring (penjurian digital) yang telah diterapkan Pagar Nusa, akan diadopsi Ikatan Pencak Silat Indonesia (IPSI).
Hal itu disampaikan Ketua Umum Pimpinan Pusat Pagar Nusa Muchamad Nabil Haroen saat melantik jajaran Pimpinan Cabang Pencak Silat Nahdlatul Ulama Pagar Nusa Kabupaten Kudus di Aula DPRD Kudus, Kamis (26/5) siang.
Dalam sambutannya, Nabil menyebut Pagar Nusa tak hanya turut melestarikan seni tradisi pencak silat di Indonesia. Pagar Nusa telah berkontribusi riil pada digitalisasi pencak silat, terutama pada kejuaraan di daerah dan nasional.
Baca Juga: Gus Husnul Dilantik Jadi Ketua Pagar Nusa Kudus, Bupati dan Ketua DPRD Anggota Kehormatan
Penggunaan digital skoring (penjurian digital) di kejuaraan Pagar Nusa kini bahkan bakal diadopsi Ikatan Pencak Silat (IPSI).
“Penggunaan teknologi digital dalam penyelenggaraan kejuaraan di Pagar Nusa mulai administasi hingga skoring akan diadopsi IPSI. Ini bentuk keberhasilan modernisasi Pagar Nusa yang dinilai bagus dan akan diadopsi oleh IPSI,” katanya.
Hadir dalam pelantikan itu Bupati Kudus Hartopo, Ketua DPRD Kudus, Rois Syuriah PCNU Kudus KH Ulil Albab Arwani, dan jajaran pimpinan cabang Pagar Nusa se eks Karesidenan Pati, Demak, Blora, dan Grobogan.
H Husnul Khitam Qosim (Gus Husnul) dilantik kembali menjadi ketua pimpinan cabang Pagar Nusa Kabupaten Kudus.
Artikel Terkait
Bupati Blora Ternyata Seorang Pendekar, Terpilih Jadi Ketua Pagar Nusa Jateng
Gus Husnul Dilantik Jadi Ketua Pagar Nusa Kudus, Bupati dan Ketua DPRD Anggota Kehormatan