PATI, suaramerdeka-muria.com - Sopir truk besar merasa sedikit lega.
Mengingat, tuntutan mendapatkan pangkalan untuk armadanya hampir terpenuhi.
Mereka segera mendapatkan fasilitas pangkalan truk yang bersifat sementara di bekas garasi bus legendaris asal Pati.
Kepastian itu didapat seusai rapat koordinasi membahas rencana lokasi pangkalan truk di bekas garasi PO Budi Jaya Pati di aula Dinas Perhubungan (Dishub), Selasa (25/10).
Kepala Dishub Pati Teguh Widyatmoko yang memimpin rapat mengaku, pihaknya hanya memfasilitasi pembahasan tersebut.
"Atas perintah Pak Pj Bupati, kami ditugaskan mencari lokasi parkir sementara. Dari tiga lokasi parkir yang kami survei, garasi Bus Budi Jaya paling memungkinkan. Jadi, kami memfasilitasi pembicaraan antara pihak Budi Jaya dengan teman-teman PSP," ujar Teguh.
Dia menjelaskan, garasi PO Budi Jaya dengan luas 1,5 hektare tidak dipakai lagi untuk pool bus. Pemiliknya juga mempersilakan jika dimanfaatkan untuk pangkalan truk untuk sementara waktu.
Tanah tersebut sebenarnya dijual. Namun, sang pemilik merelakan untuk dijadikan pangkalan truk sementara sampai tanah terjual.
Baca Juga: Peringatan Dinas ESDM : Awas Ada Potensi Longsor, Banjir dan Petir di Area Tambang Kendeng Selatan
Artikel Terkait
Kabar Buruk dari AFC Tentang Pot Drawing Piala Asia U20 2023 : Timnas Indonesia Bisa Satu Grup dengan Iran
Bandara Ngloram Blora Jadi Venue Pertandingan Aeromodelling Pra Porprov Jateng
BIN Cecar Pertanyaan pada Calon Pemain Naturalisasi Timnas Indonesia U20 Ivar Jenner dan Justin Hubner
Juara LKIP, 3 Siswa MAN 1 Jepara Raih Tiket Masuk IPB
Mobil Terbakar di Pati, Pemilik Masih Misterius
Sempat Menghilang, Seorang Pria Ditemukan Tewas di Sumur
Pati Bangun Lintasan Sepatu Roda, Dipastikan Tuntas Tepat Waktu
Sekolah di Rembang Ini Keren, Sukses Ubah Biji Ketapang Jadi Rempeyek Unik
Empat Warga di Pati Jadi Korban Investasi Kapal, Kerugian Capai Rp 7,2 Miliar
Data dan Fakta AFC Cup 2022 : Raih Top Skor, Striker Kuala Lumpur FC Pembobol PSM Makassar Urung Sepatu Emas