Inspiratif, Anak-Anak Komunitas Yuk Main Sukses Luncurkan Tiga Buku, Terakhir Antologi Komik

- Rabu, 24 Mei 2023 | 18:42 WIB
Anak-anak yang tergabung dalam Komunitas Main Yuk Kudus merilis buku ketiga mereka berjudul  (suaramerdeka-muria.com/Noor Efendi)
Anak-anak yang tergabung dalam Komunitas Main Yuk Kudus merilis buku ketiga mereka berjudul (suaramerdeka-muria.com/Noor Efendi)

KUDUS, suaramerdeka-muria.com - Untuk kali ketiga Komunitas Yuk Main memprakarsai penerbitan buku karya anak-anak.

Yuk Main merupakan komunitas sosial pendidikan di Kudus yang mengajak anak-anak bermain dan belajar bersama.

Buku terkini dirilis pada 21 Mei 2023 di Vitly.Id Kudus. Karya 20 anak dengan rentang usia 8-12 tahun itu, berjudul "Komik Pertamaku".

Sebuah antologi komik, yang naskah cerita dan gambarnya dibuat sendiri oleh anak-anak binaan Komunitas Yuk Main.

"Komik ini merupakan buku ketiga. Sebelumnya sudah ada dua buku karya anak-anak, yakni berjudul "Keseruan Bermain dan Belajarku" (2020) dan "Pelangi Kala Pandemi" (2021)," ujar Founder Yuk Main Dini Puspasari.

Lebih lanjut dia menjelaskan, sejauh ini anak-anak secara intensif mendapat bekal menulis dan menggambar. Kelas menulis dilakukan oleh pegiat Komunitas Yuk Main.

Adapun untuk kelas menggambar pihaknya menggandeng Art Rebellion Kudus (ARK), sebuah komunitas anak muda penghobi seni, khususnya menggambar.

Baca Juga: Anggaran Santunan Kematian Dinilai Kecil, Bupati Kudus : Kami Usulkan Naik

Baca Juga: Teliti Pengembalian Aset Korupsi, Sekda Rembang Raih Gelar Doktor Ilmu Hukum dari UMS

"Kebetulan pegiat ARK sangat terbuka untuk berkolaborasi dengan komunitas lain, termasuk Yuk Main. Kolaborasi ini membuahkan karya komik, sekaligus menyalurkan passion anak-anak," katanya.

Founder Yuk Main lainnya, Lilik Erfana mengungkapkan, pihaknya juga bekerja sama dengan penerbit Little Soleil Pati. Proses cetak hingga penerbitkan dilakukan penerbit tersebut.

Dalam uraian singkat mengenai isi buku (blurb), penerbit Little Soleil menyebut, "Komik Pertamaku" merupakan hasil kerja keras sekaligus kerja cerdas anak-anak yang hebat.

"Meskipun di sebagian sisi masih tampak ada kekurangan, tetapi hal itu justru membuat segalanya tampak natural dan luar biasa. Anak-anak seperti inilah yang seharusnya terus difasilitasi dan dibersamai agar kelak mereka dapat menjadi generasi emas penerus negeri ini," tulis penerbit.

Editor: Ilyas al-Musthofa

Tags

Artikel Terkait

Terkini

Tumpukan Sampah Sempat Penuhi Balai Jagong

Selasa, 30 Mei 2023 | 05:29 WIB
X