DPC PKB Jepara Gelar Uji Kelayakan dan Kepatutan Bakal Calon Legislatif

- Kamis, 16 Maret 2023 | 19:48 WIB
Logo PKB/Net
Logo PKB/Net

JEPARA, muria.suaramerdeka.com - Lembaga Pemenangan Pemilu (LPP) Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Kabupaten Jepara akan menggelar uji kelayakan dan kepatutan (UKK) kepada para bakal calon legislatif (Bacaleg) di Kantor Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PKB Jumat (17/3/2023).

Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PKB Jepara KH Nuruddin Amin (Gus Nung) mengatakan, UKK ini akan melibatkan UNISNU dan PCNU serta dihadiri dari Dewan pimpinan Wilayah (DPW) PKB Jawa Tengah.

UKK ini diharapkan dapat menghasilkan bacaleg PKB yang berkualitas dan mumpuni.

Sebanyak 50 bacaleg akan ambil bagian dalam agenda tersebut.

 

Baca Juga: Begini Cara Beli Sepeda Motor Listrik Melalui PLN Mobile Dapat Subsidi Rp 7 Juta

Baca Juga: Daftar 10 Besar Piala Dunia U20 Paling Ramai Penonton : Malaysia Diurutan ke-8, Indonesia Jangan Kalah

 

Mereka mengisi lima daerah pemilihan (dapil) di Jepara.

Enam anggota Fraksi PKB DPRD memastikan kembali berkompetisi dalam Pemilu Legislatif yang dijadwalkan berlangsung pada Februari 2024.

Itu lantaran keenamnya mengikuti rangkaian kegiatan tersebut.

‘’Target kami 10 kursi, minimal delapan kursi tercapai,’’ ujar pria yang akrab disapa Gus Nung ini.

 

Baca Juga: Musrenbang Jepara, Ketua DPRD Minta Pembangunan Infrastruktur Jalan Masuk RKPD 2024

Halaman:

Editor: Abdul Muiz

Tags

Artikel Terkait

Terkini

Pemkab Salurkan 1.317 Ton Bantuan Pangan Beras

Sabtu, 20 Mei 2023 | 11:47 WIB
X