REMBANG, suaramerdeka-muria.com – Persoalan yang dialami oleh Abdussalam Al Adib (33), warga Desa Tulung Kecamatan Pamotan ini benar-benar pelik.
Ia harus kehilangan sepeda motor gres miliknya jenis Honda Scoopy, yang masih berstatus angsuran itu dengan cara yang tak biasa.
Nasib nahas itu sejatinya sudah dialaminya pada Sabtu 4 Maret 2023 lalu.
Namun, sampai hari ini, Rabu 15 Maret 2023 pencarian atas motor hilang tersebut masih dilakukannya lantaran belum ada tanda-tanda keberadaannya.
Kepada suaramerdeka-muria.com, Abdussalam menceritakan, awal mula kehilangan sepeda motor kesayangannya itu.
Ketika itu, bapak dua anak tersebut berniat membayar angsuran sepeda motor yang hilang ke sebuah lembaga pembiayaan melalui toko modern berjejaring.
Lantaran di tengah perjalanan hujan turun, ia berteduh di sebuah warung kopi (warkop), yang berada di Desa Gayam Kecamatan Pamotan.
Baca Juga: Pantura Rembang Kembali Makan Korban : Truk Seruduk Yamaha Mio di Bangjo Arah RSUD, Satu Tewas
Baca Juga: Prediksi Uzbekistan vs Korsel di Semifinal Piala Asia U20 : Tuan Rumah Justru Tak Diunggulkan
Saat tengah asyik menikmati kopi susu, tiba-tiba perempuan pramusaji warkop tersebut yang bernama Lin, meminjam sepeda motornya.
Mbak Lin mengatakan jika sepeda motor tersebut akan digunakan untuk membeli cabai di Pasar Pamotan.
Namun, sepeda motor tersebut yang menggunakan ternyata bukan Mbak Lin.
Mbak Lin meminta tolong kepada lelaki kenalannya yang berada di sekitar warkop tersebut untuk membeli cabai di pasar menggunakan sepeda motor milik Abdussalam.
Lelaki tersebut biasa dikenal sebagai Yogi alias Mas Gondrong.
Artikel Terkait
Seleksi Paskibraka Tahun Ini Harapkan Masuk Istana Negara Lagi
Pati Hari Ini : Jalan Kayen–Kudus Kembali Putus
13 Ruas Jalan di Kabupaten Pati Diusulkan Inpres
Polres Kudus Panen Penjahat : Amankan 16 Pelaku, Ada Pencuri Spesialis Ponsel Sopir Truk
Semen Gresik Kembali Bangun Jalan Beton untuk Memperlancar Akses Warga Tegaldowo
Mampukah Indonesia Pecahkan Rekor Jumlah Penonton Terbanyak Piala Dunia U20 Sebanyak 1.309.929 Penonton
Piala Dunia U20 Paling Sepi Penonton: Ada Korsel, Malaysia Nyaris Masuk, Ini Daftar FIFA U20 World Cup Tersepi
Jamin Kesehatan 96,17 Persen Warga Rembang, Wabup Terima Penghargaan UHC Dari Wakil Presiden