JAKARTA, suaramerdeka-muria.com- Berikut ini hasil Piala AFF U19 2022 di babak pertama Timnas Indonesia vs Myanmar di di Stadion Patriot Chandrabhaga, Bekasi, Minggu (10/7/2022).
Di awal babak pertama hasil pertandingan Piala AFF U19 2022 Indonesia vs Myanmar, tuan rumah Indonesia sempat dikejutkan gol cepat pemain Myanmar La Min Htwe di menit ke-6.
Namun, M Ferrari dan kawan-kawan comeback dengan unggul sementara di hasil pertandingan babak pertama Piala AFF U19 2022, Indonesia vs Myanmar.
Baca Juga: Timnas Indonesia Dikejutkan Gol Myanmar Di Laga Penentuan Grup A Piala AFF U19 2022
Tak hanya menyamakan skor menjadi 1-1, Timnas Indonesia bahkan empat kali membobol gawang Myanmar.
Gol Indonesia vs Myanmar dicetak M Ferrari (17', 31'), Arkhan Fikri (25'), Rabbani Tasnim Siddiq (32').
Skor sementara di babak pertama hasil pertandingan Indonesia vs Myanmar yang dipimpin wasit asal Malaysia, 4-1 untuk keunggulan Timnas Indonesia.
Timnas Indonesia butuh kemenangan di laga vs Myanmar ini untuk bisa lolos ke semifinal Piala AFF U19 2022.
Sedangkan Myanmar, hasil apapun di pertandingan ini tetap tidak akan membawa Myanmar lolos ke semifinal Piala AFF U19 2022.
Pada saat bersamaan, bertanding pula Thailand vs Vietnam di Stadion Madya Senayan Jakarta.
Hasil pertandingan Thailand vs Vietnam akan sangat menentukan siapa yang akan lolos ke semifinal Piala AFF U19 2022.