PEMALANG,suaramerdeka-muria.com - Mengawali debut di Liga 3 Jateng, Persiku Kudus bermain imbang 2-2 melawan Persekap Pekalongan di Stadion Mochtar Pemalang, Minggu (31/10) sore.
Bermain tanpa penonton, Tim Macan Muria berusaha menekan lawannya sejak awal. Sejumlah peluang tercipta di menit-menit awal dari bobolnya pertahanan sisi kanan Persekap. Lima belas menit pertama, Persiku mengurung pertahanan Persekap melalui operan kaki ke kaki dan umpan panjang.
Keasyikan menyerang, barisan pertahanan Persiku dikagetkan dengan serangan balik lawan. Memanfaatkan umpan terukur dari rekannya, Yanuar Baehaqi berlari menyusur sisi kanan pertahanan Persiku. Sebuah tendangan terarah merobek sisi kiri gawang yang dijaga Okta Wahyu menit ke-28.
BACA JUGA : Ribuan Suporter Konvoi Lepas Persiku Kudus hingga Perbatasan, Siap Tempur di Liga 3 Jateng 2021
Tertinggal satu gol, Persiku berusaha meningkatkan ritme permainan. Menit ke-42, Akbar Setiawan yang berdiri bebas mendapat umpan lambung terukur. Setelah melewati dua pemain belakang Persekap, sebuah tendangan menyusur membobol gawang Jeky Pranata.
Memasuki babak kedua, Persiku kembali berusaha menekan lawannya sejak peluit babak kedua ditiup. Meskipun banyak mencetak peluang, kesempatan menambah gol menguap begitu saja. Kurangnya koordinasi dan penyelesaian akhir yang kurang baik menjadi penyebabnya.
Pertandingan menjadi monoton dan kurang menarik. Kedua tim tidak menampilkan jual beli serangan seperti babak pertama.
Persiku yang berusaha menambah poin, belum dapat memainkan skenario penyerangan secara tuntas. Sentuhan akhir serangan belum mulus dan sering dibaca lawan. Begitu juga Persekap, skenario serangan belum membuahkan gol.
Seperti halnya babak pertama, Persiku yang asyik menyerang melupakan pertahanannya. Pemain Persekap, Dedi Purwanto yang lolos kawalan kembali menjebol gawang Persiku menit ke-82.
Tiga menit berselang, Safna Maula membalas dan menyamakan kedudukan melalui tendangan keras yang tidak dapat diantisipasi penjaga gawang Persekap. Hingga peluit panjang dibunyikan Ahmad Fatoni dari Batang, kedudukan masih imbang 2-2.
***
Artikel Terkait
Tradisi Juara, Persiku Junior Jangan Andalkan Nostagia Masa Lalu
Latihan Fisik Persiku Junior Digenjot Jelang Piala Soeratin
Ribuan Suporter Konvoi Lepas Persiku Kudus hingga Perbatasan, Siap Tempur di Liga 3 Jateng 2021