JAKARTA, muria.suaramerdeka.com- Indonesia terancam sanksi FIFA gegara penolakan keikutsertaan Israel di Piala Dunia U20 2023 (FIFA U20 World Cup Indonesia 2023).
Sanksi tersebut berupa banned dari keanggotaan dan aktivitas sepak bola dunia.
FIFA sebelumnya telah membatalkan drawing atau undian pembagian grup Piala Dunia U20 2023 yang sebelumnya akan digelar di Bali pada Jumat (31/3/2023).
PSSI tengah mengkalkulasi dampak buruk yang dapat terjadi terhadap persepakbolaan Indonesia pasca pembatalan drawing tersebut.
Baca Juga: WADUH! FIFA Batalkan Drawing Pembagian Grup Piala Dunia U20 2023 di Bali, Ini Penyebabnya
Baca Juga: Maroko Lumat Brasil di Hasil FIFA Matchday, Jerman Kalahkan Peru : Ini Hasil Lengkap Tim-tim Besar
Hingga saat ini, PSSI belum mendapatkan alasan resmi yang menyebabkan FIFA membatalkan acara drawing.
Namun diduga ada kaitannya dengan aksi penolakan keikutsertaan Timnas Israel di Piala Dunia U20 2023 di Indonesia yang disuarakan sejumlah pihak termasuk dua gubernur di Indonesia.
Anggota Komite Eksekutif (Exco) PSSI Arya Sinulingga mengungkapkan, PSSI akan mengantisipasi kemungkinan terburuk dari keputusan FIFA tersebut.
Baca Juga: Hasil Indonesia vs Burundi di FIFA Matchday : Rangking FIFA Skuad Garuda Bakal Naik
Artikel Terkait
Hasil Indonesia vs Burundi di FIFA Matchday : Rangking FIFA Skuad Garuda Bakal Naik
Hasil Suriah vs Thailand di FIFA Matchday : Pasukan Gajah Perang Terpuruk di Negeri Orang
Hasil Lengkap FIFA Matchday Timnas Negara-Negara ASEAN : Indonesia dan Malaysia Menang, Vietnam Jadi Penonton
Maroko Lumat Brasil di Hasil FIFA Matchday, Jerman Kalahkan Peru : Ini Hasil Lengkap Tim-tim Besar
WADUH! FIFA Batalkan Drawing Pembagian Grup Piala Dunia U20 2023 di Bali, Ini Penyebabnya